Polisi Inspiratif, Sulap Lahan Tandus Sebagai Sumber Ketahanan Pangan Mandiri

    Polisi Inspiratif, Sulap Lahan Tandus Sebagai Sumber Ketahanan Pangan Mandiri

    JEMBER:Aiptu Hadi Purnomo, merupakaan Anggota Kepolisiaan yang kesehariaannya bertugas sebagai Kepala SPK di Polsek Patrang, Polres Jember. 

    Dibalik tugas kesehariaanya sebagai seorang polisi, ia merupakaan sosok inpiratif serta dikenal sangat dekat dengan alam. 

    Kecintaanya terhadap alam menginspirasi Hadi Purnomo memanfaatkan lahan tandus seluas seperempat hektar milik keluarganya di Jalan Merpati, Kelurahan/Kecamataan Patrang, Jember menjadi sebuah taman hingga mampu menghasilkan berananeka ragam sumber pangan mandiri.  

    Dengan bekal keterampilan bercocok tanam serta ketekunan, anggota polisi yang pernah bertugas di bagian Humas Polres Jember itu, mampu merubah lahan tandus menjadi lahan produktif dan menghasilkan beraneka ragam tanaman sayur-mayur, buah-buahan, tanaman obat hingga budidaya ikan air tawar. 

    "awalnya saya bersama istri mencoba belaja untuk budidaya anggur ukraina yang rasanya dikenal sangat manis dan banyak digemari masyarakat juga memiliki nilai ekonomi yang tinggi, "ujarnya, Sabtu (8/10/2022).

    Untuk merubah lahan tandus menjadi produktif diakui membutuhkan tehnik dan keuletan tersendiri, disela-sela kesenggangan waktunya melepas jam dinas, ia selalu menyempatkan diri menyalurkan hobi dan kecintaannya terhadap alam dengan bercocok tanam.

    "semua saya kerjakaan sendiri, mulai dari belajar membuat pupuk sendiri, tehnik pembibitan, mengolah lahan hingga lahan yang awalnya tidak produktif bisa berubah menjadi produktif dan mampu menyadi sumber kketahanan pangan khususnya bagi keluarga, " imbuhnya.

    Dengan beraneka macam hasil kebun, kini keluarganya tak lagi banyak bergantung mengolah setiap menu masakan sehari-hari dengan terlebih harus berbelanja ke pasar. sebab apa yang dibutuhkan dapat langsung dipetik dan diolah dari hasil kebunnya sendiri.

    "Mengolah lahan tidak produktif menjadi lahan produktif sangat beranfaat terutama untuk menunjang sumber ketahanan pangan kita sendiri, disamping itu juga bisa meningkatkan ekonomi keluarga minimal mandiri pangan, " paparnya.

    Keberhasilan menyulap lahan tandus menjadi lahan produktif itu, diharapkan mampu menginspirasi bagi masyarakat lainnya. Kedepan dirinya berharap untuk mampu terus mengembangkan lahan milik keluargannya sebagai salah satu wahana edukasi kemandirian Pangan di Kabupaten Jember.

    "Kami berusaha untuk mengembangkan konsep Nara Food Garden yang indah sebagai pembelajaraan terbuka sekaligus taman keluarga, masyarakat dapat turut belajar tentang cara menanam sejak dini untuk sumber makanan dengan memanfaatkan halaman atau kebun sendiri, mengurangi limbah makanan dn bertindak secara berkelanjutan, " ajaknya.

    Sementara itu, Kapolsek Patrang AKP Hery Supadmo turut mengapresiasi kegiataan positif salah satu anggotanya itu dalam memanfaatkan dan mengelola lahan yang kurang produktif sebagai sumber ketahanan pangan yang mandiri.

    "Saya sangat apresiasi kegiatan positif yang dilakukan anggota kami diluar kesibukannya menjadi anggota Kepolisiaan, diluar jam dinas beliau ini aktif bertani memanfaatkan lahan tidak produktif sehingga mampu meningkatkan ketahanan dan kemandirian pangan bagi keluargannya dan masyarakat disekitarnya, " pungkasnya.

    polres jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Mitigasi Inflasi, Koramil 0824/03 Kalisat...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/09 Tempurejo Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami